Assalamualaikum Wr. Wb

Dirgahayu RI ke 72

Dirgahayu RI ke 72

Wisuda BSI ke VIII

Foto bersama Teman satu angkatan Wisuda, Prodi Manajemen Informatika.

Kelas 12.1B.30

Foto bersama teman-teman kelas 12.1B.30. Tahun 2013. Manajemen Informatika.

Seminar Kepemimpinan

Acara Seminar Kepemimpinan, yang dilaksanakan oleh Pengurus HIMMI BSI pontianak.Yang merupakan salah satu program kerja HIMMI 2014/2015.

Pengurus HIMMI 2014

Foto bersama saat pelepasan kepengurusan HIMMI BSI Pontianak ke Pengursan yang baru 2015/2016.

Foto Desember 2014

Foto Bersama HIMMI dengan foto Pengurus HIMMI baru dan HIMMI lama.

Sabtu, 06 Juni 2015

Indahnya Pulau Lemukutan, Singkawang - Kalimantan Barat


pulau lemukutan
Pulau Lemukutan
Pulau Lemukutan

Bicara soal liburan untuk di Pulau Kalimantan, khusunya Kalimantan Barat, itu tidak sulit dijumapai. Banyak sekali tempat-tempat liburan dan wisata, mulai dari tempat sejarah, perbukitan, kebun binatang, pantai dan bahkan pulau. So Pulau Kalimantan merupakan salah satu Pulau terbesar di Indonesia, dan mempunyai lokasi yang sangat luas. Dan mempunyai beraneka ragam temat wisatanya. :)

Pantai Samudera Indah
Kota Singkawang merupakan Kota wisata yang terletak di Kalimantan Barat, jarak kurang lebih 3 jam dari Kota Pontianak menggunakan transportasi darat. Kali ini saya akan berbagi pengalaman tentang salah satu objek wisata yang terletak di Kota Singkawang.

Pulau Lemukutan, ya? Mungkin ada yang asing dengan nama Pulau tersebut? Dimana kah letak dan keberadaannya, bagaimana paronama pulau tersebut, gimana akses ke lokasinya? Nanti akan saya terangkan satu persatu J.

Pulau Lemukutan adalah pulau yang cukup luas daerahnya, awalnya untuk menuju Pulau tersebut haruslah melakukan penyebrangan melalui Pantai Samudera Indah. Setalah itu cari aja kapal warga yang tujuannya ke Pulau lemukutan. Nah jarak dari Pantai Samudera Indah ke Pulau Lemukutan kurang lebih 1.5 jam sampai 2 jam perjalanan. Wow cukup lama ya untuk transportasi lautnya.

perjalanan ke pulau lemukutan
Pulau lemukutan mempunyai paronama pulau yang sangat indah, dapat dilihat dari kejauhan pulau tersebut ditumbuhi pepohonan yang hiaju, dan tertata rapi. Sedangkan dilihat dari air nya, air cukup jernih di pulau ini. Dan juga untuk berkunjung dipulau ini kita tidak perlu kuatir dengan penerangan disana, karena sudah tersedia Listrik, ya meskipun hanya listrik sore mulai menyala dari jam 17.00 – 06.00. Namun cukuplah karena siangnya kan sudah ada listrik alami (matahari).

Pulau lemukutan bacground
Selain itu ketika sudah menginjakkan kaki di Pulau Lemukutan, kita tidak perlu kuatir dimana kita tinggal. Karena dipulau tersebut sudah di sediakan tempat buat menginap. Kantin juga tersedia, jika tidak ingin repot memasak sendiri. Hehe

Tempat Penginapan

Untuk yang hobi sernopkling, pengunjung juga dapat menyewanya di tempat penyewaan yang tersedia. Tidak perlu di ragukan lagi, jelas karang bawah lautnya dijamin mantep deh. Hanya ingat, melakukan sernopkling tentu saja harus dengan prosedur keselamatan yang baik dan benar ya. Harus dengan pemandu yang telah terlatih, dan pakain yang standar dan jangan pernah sekali-kali mengabaikan keselamatan diri sendiri.

Snorkling in lemukutan
Yang hobi jalan-jalan di pulau ini khususnya melalui jalan darat, pengunjung juga dapat menyewa sepeda motor demi menelusuri Pulau yang indah ini.

O ya, hampir lupa. Hanya sebatas mengingatkan saja, untuk para pengunjung yang akan berlibur di Pulau Lemukutan tentunya harus selalu menaati peraturan yang sudah ada. Pepatah mengatakan “Dimana langit dipinjak disitulah Bumi di junjung”. Karena sudah jelas, penduduk disana merupakan penduduk yang ramah dan baik. Jadi kita sebagai tamu yang akan berkunjung ke pulau tersebut tentunya tunjukkan kehormatan pada penduduk asli pulau Lemukutan tersebut J

lemukutan :)


Kalau hanya menyampaikan memang mudah, nah supaya apa yang saya sampaikan ini tidak menjadi tanda tanya dan apakah benar. Mari kita ramaikan untuk berwisata ke PulauLemukutan, Singkawang - Kalimantan Barat.

pulau lemukutan berangkat

pulau lemukutan pulang

Menikmati Sunrishe Pulau Lemukutan

Rabu, 03 Juni 2015

Beladiri Aikido Kalimantan Barat

Beladiri Aikido
Beladiri Aikido

Bela diri umunya sangat dibutuhkan bagi setiap orang, dengan menguasai bela diri tentu saja kita merasa lebih siap dengan kondisi yang tidak diinginkan atau atau hal-hal yang tidak terduga menimpa Kita.

Banyak sekali beladiri yang terdapat di Indonesia, dan bahkan dari luar negeri juga banyak. Beladiri Aikido salah satunya, Aikido berasal dari Negara jepang. Dengan penciptanya Morihei Ueshiba, yang kini telah merambah dan tersebar luas di Indonesia. Khsusnya di Pontianak Kalimantan Barat.


Perlu diketahui bahwa bela diri Aikido yang terdapat di Kalimantan barat mempunyai dua organisasi, yang pertama yaitu beladiri aiki kbai dan aikikenkyukai. Khususnya di Pontianak.

Namun dari dua organisasi tersebut berasal dari daerah yang berbeda. Beladiri AIKI KBAI berasal dari Pontianak dan Singkawang, sedangkan untuk beladiri AIKI KENKYUKAI berada pada daerah Sambas dan Sanggau Kapuas. Untuk beladiri Aiki Kenkyukai pembawa dan didirikan oleh Bapak Armansyah khususnya Kalimantan Barat.


Jadi dapat disimpulkan, bahwa beladiri Aikido mempunyai dua organisasi yang berkemban pesat di Kalimantan Barat.

Beladiri Aikido berdiri sekitar tahun 1800-an M, dan hingga saat ini beladiri Aikido sangat di minati oleh masyarakat modren. Awalnya beladiri Aikido ini merupakan bela diri turun temurun dari sebuah keluarga istana yaitu Daito Ryu Aiki-Jujutsu..

Dalam tradisi lama Jutsu berarti sebuah art atau seni, yaitu sebuah tradisi gaya dan tatanan gerak tertentu. sedangkan Daito yairu sebuah nama istana Daito. Daito sendiri nama istana milik putra keturunan kaisar Seiwa bernama Minamotio Genji Yohimistu.

Diindonesia sendiri Aikido terbentuk dari yayasan yang bernama KBAI dan diresmikan sekitar tahun 1994 di Jakarta dengan pendiri bernama Bapak Ir. Muhammad Gazali, Bapak Drs Muhammad Razif dan Ir. Ferdiansyah. Wah namanya seperti orang Indonesai tulen bukan. :) Banyak sekali keunggulan yang dimiliki beladiri Aikido ini, karena tidak hanya kekuatan namun Aikido ini menekankan tentang harmonisasi dan keselarasan antara energi dan individu dengan alam semesta yang sangat indah.

Beladiri yang menekan kan pada kelembutan ini sangat cocok sekali untuk di terapkan pada gerakan-gerakan yang tidak menagkis serangan lawan, atau melawan dengan kekuatan namun dengan mengarahkan rerangan lawan dan kemudian menakhlukkan lawan tanpa ada niat menciderai lawan, wow bela diri masa kini :)

Sumber gambar : www.pinterest.com


Kamis, 28 Mei 2015

SMP Negeri 2 Ledo

"Bersama Menggapai Prestasi"

SMP Negeri 2 Ledo

SMP Negeri 2 Ledo

Datang lagi menyapa kawan-kawan bloger, dalam kesempatan ini saya akan bergai tentang SMP yang telah membesarkan saya hingga dapat melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi. Awalnya saya belum tau apa yang akan saya sampaikan tentang SMP ini, namun ini merupakan sebuah kabar yang perlu saya sampaikan dan bagikan kepada teman-teman semua.

SMP Negeri 2 Ledo dengan motto “Bersama Menggapai Prestasi” adalah Sekolah Menegah Pertama yang terletak di Jalan Pendidikan, Desa Sejadis, Kecamatan Ledo, Kabupaten Bengkayang. Disinilah saya dibesarkan oleh guru-guru yang sampai sekarang tidak bisa saya lupakan kebaikan, serta ilmu yang telah diberikan kepada kami. Mulanya saya lulus dari SDN 15 Mensade dan bingung dimanakah saya akan melanjutka sekolah, namun karena banyak teman-teman satu kampung melanjutkan sekolah di SMP Negeri 2 Ledo ini dan menceritakan bagaimana asiknya sekolah di SMP tersebut. Dan akhirnya dengan di dampingi oleh orang tua, saya mendaftar untuk menjadi salah satu siswa di sekolahan tersebut. Dan alhamdulilah saya diterima di SMP Negeri2 Ledo.

Sebelum memasuki tahapan belajar ke jenjang yeng lebih serius yaitu tahap dimana saya menuntut ilmu, saya harus mengikuti MOS (Masa Orientasi Sekolah). Dengan hati yang bimbang dan ragu, bahkan sama seklai belum tahu apakah itu MOS? Namun karena sudah diniatkan untuk bisa menjadi siswa di SMP tersebut, saya mengikuti MOS selama 1 Minggu. Setelah mengikuti MOS dengan penuh suka cita dan hari terakhir disitulah hari yang susah buat dilupakan karena banyak kejadian yang menurut saya adalah moment paling seru.

Pembelajaran sudah dimulai ketika minggu kedua setelah saya berada di SMP Negeri 2 Ledo ini, awalnya dengan ajaran baru, guru baru, temn baru. Wow ini sangat seru bukan kepalang. Namun hari-hari berlalu, jam hari bulan juga sudah berganti, tibalah saatnya Ulangan Umum Bersama semester 1. UUB selesai dilanjutkan dengan pembelajaran selanjutnya dan akhirnya naik ke kelas VIII (delapan/dua). Namun dalam proses naiknya ke kelas VIII banyak sekali kejadian-kejadian yang tidak akan terlupakan.

Dalam SMP Negeri 2 Ledo ini, banyak kegiatan ekstrakulikuler, namun yang saya ikuti hanyalah ekstrakulikuler Pramuka. Ekstra Pramuka yang diadakan setiap hari sabtu sore ini di bimbing oleh Kak Hadi Pari Purnomo, dimana beliau menyampakan materi Pramuka dengan asiknya. Perkemahan-perkemahan di Sekolah, tetangga Desa dan Kecamatan sering dilaksanakan.

Kebetulan saya yang sekoalah di SMP Negeri 2 Ledo tidak sendiri namun ada 15 teman-teman yang setia dan merupakan teman satu kampung dengan Saya (Desa Mensade). Sebelumnya perlu diketahui jarak tempuh dari desa ke Sekolah adalah sekitar 5.5 KM. Beraneka ragam kami menempuh kjarak tersebut, ada yang menggunakan sepeda motor, sepeda ontel, bahkan ada yang jalan kaki, wow sungguh perjuangan anak bangsa ini perlu di apresiasi . hehe

SMP Negeri 2 Ledo

Lanjut dengan kondisi sekolah, tentunya setiap sekolah mempunyai kelebihan dan kekurangan bukan? Nah, Kondisi yang saya temui dalam SMP Negeri 2 Ledo ini adalah dari sisi potensi siswa/siswinya cukup membanggakan, karena meskipun sekolahan dengan taraf tempat di pedesaan, namun SMP Negeri 2 ledo dapat bersaing dengan sekolah yang ada diluaran sana. Dibuktikan dengan mengikuti dan selalu berpartisipasi jika ada kegiatan di Kabupaten, hanya bebrapa saja yang dikeluhkan adalah layanan TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi) seperti kurangnya Komputer. Meskipun sudah terhubung dengan Listrik, namun kondisi inilah yang menjadi salah satu kelemahan siswa/siswi nya ketika saat itu.

Pada tahun saya masuk, yaitu tahun ajaran 2006/2007 hanya satu Komputer yang beroperasi, itu pun hanya milik pegawai TU SMP Negeri 2 Ledo tersebut. Jadi, yang kami lakukan hanya lah teori saja minim dengan praktiknya.


Berlanjut untuk ke pendidikan, alhamdulilah semuanya sangat memuaskan, dengan guru-guru yang profesional. Dengan hasil NIM cukup tinggi menandakan bahwa SMP Negeri 2 Ledo mempunyai potenti dan pembelajaran yang cukup baik. Sangat bangga menjadi alumni SMP Negeri 2 Ledo. Lulusan tahun 2008/2009.

SMP Negeri 2 Ledo Tahun 2015

Guru SMP Negeri 2 Ledo

Guru SMP Negeri 2 Ledo

Guru SMP Negeri 2 Ledo

Sabtu, 23 Mei 2015

Program Kerja Pengurus HIMMI Pontianak 2014/2015

Program Kerja

PROGRAM KERJA PENGURUS
HIMPUNAN MAHASISWA MANAJEMEN INFORMATIKA (HIMMI)
AMIK BSI PONTIANAK
2014/2015

=================================================

No
Program Kerja
Pelaksanaan
Peserta
1.
Seminar Kepemimpinan, Pengenalan Organisasi dan Perkuliahan MI
Oktober
Mahasiswa Baru MI
2
Kelas Reguler (C++, VB, Web Progreming)
Semester Ganjil dan Genap
Mahasiswa Semester 1, 2, 3, 4, 5 dan 6
3.
Study Club (MS. Office, Blog, Install Laptop)
Menyesuikan dengan Peserta dan Pengajar
Mahasiswa MI yang Mendaftar
4.
Kunjungan Ilmiah
Oktober , Desember, Februari, April, dan Juni
Mahasiswa MI 1 dan 2
5.
Seminar Animasi 3D
November
Mahasiswa MI yang Mendaftar
6.
Workshop Animasi 3D
November
Mahasiswa MI yang telah ikut Seminar Animasi 3D
7.
Bakti Kampus dan Olahraga Bersama
Desember
Mahasiswa MI dan Akademika Kampus AMIK BSI Pontianak
8.
Seminar Peratura Lalu Lintas
Desember
Mahasiswa MI yang dipilih
9.
Seminar OS Linux
Januari
Salah Satu SMA yang ada di Kota Pontianak
10.
Seminar Berkreasi dengan Blog
Januari
Mahasiswa MI yang Mendaftar
11.
IT Camp
Maret
Mahasiswa MI yang Mendaftar
12.
Seminar Penyusunan Outline TA
April
Mahasiswa MI Semester 6
13.
Seminar dan Workshop Robotik
April
Mahasiswa MI yang Mendaftar
14.
Prekrutan Pengurus HIMMI 2015/2016
Mei
Mahasiswa MI Minimal Semester 2
15.
Tes Wawancara Pengurus HIMMI 2015/2016
Mei
Mahasiswa MI yang Mendaftar
16.
Pelantikan Pengurus HIMMI 2015/2016
Juni
Mahasiswa MI yang terpilih.
                           
Mengetahui: 
  
Pengurus HIMM

Surat Undangan Resmi


===================================================================
Pontianak, .......... 2015
Nomor             : ................
Hal                  :
PENTING
Lampiran         :
1 Lembar

Yth :
Saudara/i ...................
AMIK BSI Pontianak
di-
            Tempat

Dengan Hormat,
            Sehubungan dengan adanya agenda “Perekrutan Kepengurusan Baru HIMMI BSI Pontianak tahun 2015/2016”. Oleh karena itu, demi terlaksananya agenda ini Kami segenap Pengurus mohon kehadiran Saudara/i, pada :
hari/tanggal                 : ===============
pukul                           : ===============
tempat                         : ===============
Demikian surat ini disampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya Kami ucapkan terimakasih.



Mengetahui,
Ketua
HIMMI,                                                           Sekretaris,


an. IrwanHendra Saputra                                       an. Julita
NIM : 12133463                                                         NIM : 12137494


Menyetujui,
Ketua Jurusan Manajemen Informatika
BSI Pontianak,



Agung Sasongko, M.Kom

Cyber Espionage

CYBER ESPIONAGE

espionage cyber
Espionage

Cyber Espionage Tentu saja kejahatan yang ada didunia ini sangatlah meresahkan masyarakat. Namun didunia ini ada pasangannya masing-masing. Ada kejahatan, tentu saja ada kebaikan pula, jadi sudah tidak heran lagi bukan, begitu lah singkatnya kejahatan yang ada selama ini. Intinya, Kita lah yang dapat menentukan baik dan buruk, perbuatan baik dan jahat Kita yang tentukan. 

Cyber Espionage merupakan kejahatan yang memanfaatkan jaringan internet untuk melakukan kegiatan mata-mata terhadap pihak lain, dengan memasuki sistem jaringan komputer pihak sasaran. Sabotageand Extortion merupakan jenis kejahatan yang dilakukan dengan membuat gangguan. Perusakan atau penghancuran terhadap suatu data, program komputer atau sistem jaringan komputer yang terhubung dengan internet. Sebagai contoh dari kasus tersebut terdapat salah satu software dekstop yang dapaat menghancurkan perangkat komputer dalam sekejap cuma dengan cara mengaktifkan file extensi yg sebelumnya telah dipalsukan namanya menjadi software extensi yang kita butuhkan untuk kita gunakan.

Selain itu contoh kasus tersebut yaitu penyerangan pada jaringan network perangkat komputer yang terhubung satu dengan memanfaatkn alamat ip dari setiap komputer yang terhubung dengan koneksi internet tersebut .sebagai contoh beberapa waktu lalu ada salah satu pihak yang ingin merugikan saya di salah satu tempat makan yang bebas dengan fasilitas internet untuk si pengunnjung, dia berusaha untuk mengurangi jaringan dari laptop saya ke laptop mereka untuk tujuan pencurian hak akses penggunaan jaringan umum yang dapat berakibat buruk untuk jaringan internet,namun dengan mudah langsung saya ketahui kejahatan mereka karena di dalam laptop saya terinstal scurity anti cut jaringan dan secara cepat program tersebut mendeteksi beberapa laptop si pengguna sedang mengaktifkan pprogram untuk pemotongan jaringan. selain itu ada beberapa laptop juga yang menggunakan program mencurigakan seperti sharing ip yang kemudian setelah mendapatka ip tersebut akan digunakan untuk hal-hal yang akan merugikan untuk si korban seperti pencurian file,folder,dan aksesoris lainnya yang berharga menurut mereka ,

Contoh Kasus : Istilah hacker biasanya mengacu pada seseorang yang punya minat besar untuk mempelajari sistem komputer secara detail dan bagaimana meningkatkan kapabilitasnya. Adapun mereka yang sering melakukan aksi-aksi perusakan di internet lazimnya disebut cracker. Boleh dibilang cracker ini sebenarnya adalah hacker yang yang memanfaatkan kemampuannya untuk hal-hal yang negatif. Aktivitas cracking di internet memiliki lingkup yang sangat luas, mulai dari pembajakan account milik orang lain, pembajakan situs web, probing,
Untuk kasus ini Pasal 406 KUHP dapat dikenakan pada kasus deface atau hacking yang membuat sistem milik orang lain, seperti website atau program menjadi tidak berfungsi atau dapat digunakan sebagaimana mestinya.

Sumber Referensi :

http://cyberforeptik.wordpress.com/2014/04/14/unauthorized-access-to-computer-system-and-service/